Saya Mau Pergi Keluar Kota, Jadi Hamster Ku Gimana???

[postlink]https://depokhamster.blogspot.com/2014/04/saya-mau-pergi-keluar-kota-jadi-hamster.html[/postlink]
Salah satu keuntungan memelihara hamster adalah bisa dibawa kemana-mana. Ukurannya yang kecil memudahkan kita untuk membawanya. Apalagi kalau mau pergi keluar kota, hamster peliharaan bisa dibawa sebagai teman perjalanan kan? Supaya nggak bosen di perjalanan. Disamping itu, membawa hamster juga dapat mendekatkan hamster dengan si pemiliknya dan juga bisa memberikan suasana baru bagi si hamster agak tidak bosan.

Tapi jika memang tidak memungkinkan untuk membawa hamster ikut pergi keluar kota, mungkin bisa saja hamster dititipkan ke kerabat yang mau dititipi. Tapi sebelumnya, kerabat harus diajari terlebih dahulu bagaimana merawat dan menangani hamster ya.

Selain itu, harus dipersiapkan juga makanan atau kebutuhan-kebutuhan hamsternya, jangan sampai terlalu merepotkan kerabat kita. Sudah syukur kerabat mau dititipi hamster kan? Nggak semua orang mau dititipi hewan peliharaan walau hewan peliharaannya kecil dan lucu seperti hamster ini.


Kalau semisal tidak ada kerabat yang bisa dititipi hamster peliharaan, pakailah jasa rumah penitipan hewan yang sudah mulai ada banyak di perkotaan. Memang lebih memakan biaya ekstra karena harus membayar jasa penitipan, namun demi hewan kesayangan, masa sih nggak mau? Dan jangan lupa juga untuk memberi pesan-pesan khusus mengenai hamster kesayangan kepada pihak pengelola rumah penitipan hewan, seperti makanan yang biasanya anda tambahkan untuk hamster, kondisi yang nyaman untuk hamster, dan lain sebagainya. Sebisa mungkin buatlah hamster tetap merasa nyaman meskipun anda meninggalkannya keluar kota, sehingga hamster tidak mengalami stress.

Semoga bermanfaat ya. :)

0 komentar:

Posting Komentar